Senin, 26 Januari 2026

Kepala DPMPTSP, Komang Suarnatha, menyerahkan penghargaan Employee of the Month saat pelaksanaan apel pagi ini di lingkungan DPMPTSP.

Penghargaan tersebut diberikan kepada Gusti Agung Arya Kurniawan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja dan dedikasi yang telah ditunjukkan. Arya Kurniawan dinilai unggul dalam kategori core value dan penilaian disiplin dengan nilai “Baik Sekali”.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala DPMPTSP Komang Suarnatha menyampaikan bahwa pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kinerja, menjunjung tinggi nilai-nilai organisasi, serta menjaga kedisiplinan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab.

Melalui program Employee of the Month, DPMPTSP berkomitmen untuk terus mendorong terciptanya budaya kerja yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan prima kepada masyarakat. 


 #Bupatiguspar

#Wabupgurupandu

#Karangasem20252030

#Karangasemmaju

#KarangasemAgung

#GemahRipahLohJinawi

#DPMPTSPKabupatenKarangasem

#PemkabKarangasem

#Karangasem

http://dpmptsp.karangasemkab.go.id/storage/artikel/17107321941769391248.employe.png